Berencana liburan di akhir tahun? Anda ingin mencari tempat kekinian dengan spot foto menarik dan instagramable ?
Jika Anda berencana menghabiskan akhir tahun bersama keluarga dan orang-orang terdekat, maka Semarang adalah pilihan yang tepat. Semarang memiliki berbagai destinasi wisata yang dapat memanjakan mata. Sehingga sangat cocok untuk Anda yang gemar travel dan update ke media sosial seperti instagram.
Bagi Anda yang ingin berwisata ke Semarang namun bingung karena tidak memiliki kendaraan pribadi. Anda tidak perlu khawatir karena Aji Jaya Rent car menyediakan rental (sewa) mobil. Destinasi wisata yang hits abis di Semarang yang pastinya belum tentu ada di tempat persewaan mobil lainnya di Semarang.
Apa saja sih destinasi wisatanya? Simak ulasan di bawah ini, Check it out!
Terletak dalam kawasan Candi Gedong Songo, destinasi wisata yang satu ini sangat mendukung untuk mengisi feed instagram Anda. Pasalnya ada beberapa spot wisata kece seperti tenda gelembung, sofa tengah kolam, dan balon udara. Selain itu, juga terdapat aneka kursi santai yang unik dan cocok banget untuk mendukung gaya Anda berfoto.
Sesuai namanya Kampung Pelangi ini berisi rumah-rumah yang dicat colorfull atau penuh warna sesuai warna pelangi. Adanya kampung pelangi menambah destinasi wisata Semarang dan juga mengembangkan ekonomi masyarakat sekitar yang untuk lebih baik. Kampung Pelangi sangat cocok dijadikan background untuk berfoto.
Curug ini jadi destinasi wisata baru di Semarang. Banyak yang datang menjelang malam karena ada spot foto jembatan dengan payung dan lampu-lampu di atasnya. Langit malam yang kelam menjadi background foto yang sangat menarik untuk dicoba. Hasil foto pun bisa langsung dijadikan feed instagram tanpa diedit.
Taman ini memiliki desain yang digarap langsung oleh para seniman terkenal baik dari Semarang maupun luar Semarang. Pada gerbang mural terdapat landmark Semarang hasil karya 5 seniman muda. Kemudian di jalan setapak ada hiasan lampu-lampu yang menggantung dan telah disediakan kursi di sana. Ada lagi icon paling menarik yaitu air mancur yang akan menyembur sesuai iringan lagu yang dimainkan.
Seperti Grand Canyon di Amerika, Indonesia memiliki Brown Canyon yang pemandangannya tak kalah indah dengan di Amerika. Namun, Brown Canyon bukanlah destinasi wisata melainkan pertambangan yang masih aktif. Anda bisa datang ke sini untuk sekedar mengambil gambar berlatarbelakang batuan besar. Datanglah di luar jam kerja. Jika harus datang saat jam kerja gunakan masker dan pelindung lainnya.
Merupakan tempat nongkrong yang sedang ngehits di daerah Semarang. Dengan menghadirkan nuansa kekinian dengan interior Ice Cream. Banyak spot foto yang disediakan ICW Semarang. Antara lain seperti ruang laundry, up and down, bak mandi, unicorn, kotak telepon, cone terbalik. Selain itu juga ada kolam bola, burung bangau, pita warna-warni dan ruang lampu warna-warni.
Menghadirkan nuansa imaji yang memiliki 12 spot foto dengan latar belakang berbeda. Anda bisa seolah-olah asli berada di dalam dunia imaji tersebut apabila pengambilan foto diambil dari sudut yang tepat. 12 spot tersebut ialah : Banana Na Naa, Fly Me to the Moon, I Scream for Ice Cream, Dotmetrics, Windows of the World, Denim Gallery, I’m so Eggcited, Orio Rio, Candylicious, Back to 90’s, Rain of Light, Latern Garden.
Taman Bunga Ceolosia adalah taman yang berisi banyak bunga celosia dan diantus hebras dengan beberapa spot foto dunia. Taman Bunga ini memiliki beberapa zona foto yaitu ada Celosia 1 (Taman Bunga Celosia), Celosia 2 (Celosia Happy & Fun), Celosia 3 (Museum Selfie Celosia). Nah, spot fotonya ada banyak juga seperti : Miniatur Landmark Dunia, White Marine Park, Phyramida, Little Amsterdam, Little Korea, Taman Lampion, Rotterdam Zwembad, Jalan Tikungan Asmara, Lorong Tanpa Batas dan Little Italy.
Wisata yang sangat digemari di Semarang karena backgroundnya yang 3D membuat siapa saja yang melihat hasil jepretan foto akan mengira bahwa itu benar-benar foto asli di tempat tersebut nyatanya hanya sebuah lukisan 3D. Museum ini memiliki koleksi kurang lebih 108 lukisan 3D yang beranekaragam dan tengah hits di kalangan anak muda.
Kampung ini dikembangkan dan menjadi potensi yang bagus bagi Semarang, wisata yang memiliki kurang lebih 15 spot wisata ini tak pernah sepi pengunjung tiap harinya. Apalagi background belakang yang berhadapan dengan alam langsung menambah estetika obyek wisata hits ini. Berkesempatan datang ke Semarang jangan lupa untuk mampir ke Kampung Talun Kacang karena ada spot wisata yang tak biasa seperti spot awan, spot salju, spot balon udara dan lain sebagainya.
Baca juga :
Ini Kuliner Semarang yang Menggugah Selera – Ajijaya Rentcar
Borobudur Tujuan Destinasi Rental Mobil Semarang
Masih bingung bagaimana mengunjungi semua wisata tersebut tanpa takut kesasar? Anda bisa menyewa mobil di Ajijaya Rentcar untuk perjalanan menjelajah destinasi wisata yang instagramable dan cocok untuk mengisi laman facebook atau instagram Anda. Selamat berlibur!
Jasa Sewa Mobil Semarang
Perum Jangli Permai Jln Mars 3 No 35 Semarang
08157774666
ajijayarentcar.com
Tag : rental mobil semarang, sewa mobil semarang, sewa mobil murah semarang, rental mobil murah semarang, rentcar semarang, wisata semarang, semarang pariwisata, tempat wisata semarang, paket wisata semarang, wisata semarang dan sekitarnya, objek wisata di semarang, lokasi wisata semarang, destinasi wisata semarang, wisata semarang terbaru 2019, ayana gedong songo semarang, kampung pelangi semarang, kampung talun kacang, taman bunga celosia, dream mansion semarang, brown canyon semarang, ice cream world semarang,spot foto instagramable semarang,